Selamat Datang Rekanita. Mari bersama Belajar, Berjuang dan Bertaqwa

Peringati Isro' Mi'roj, PC. IPPNU Bojonegoro " Ngaji "



Memanfaatkan momen peringatan Isro’ Mi’roj  Pimpinan Cabang (PC) Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Bojonegoro menyelenggarakan kegiatan “ Ngaji Bareng “. Kegiatan tersebut diadakan di gedung PCNU Bojonegoro, jalan A. Yani, Selasa (27/5/2014).

Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama dengan Pimpinan Cabang (PC) Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Bojonegoro dengan menghadirkan wakil syuriah PC NU Bojonegoro, KH. Makmur Sulaiman sebagai nara sumber dalam kegiatan tersebut.

Ketua PC IPPNU Bojonegoro, Muqoddimatus Sholihah mengatakan, kegiatan ini dilakukan setelah beberapa waktu lalu mengadakan ta'arufan pengurus yang di hadiri oleh ketua Pusat IPPNU Rekanita Farida Farikah. Kegiatan dilanjutkan dengan peringatan isra mi'raj sekaligus taaruf dengan kader.

" Kita sebagai generasi Nahdliyin harus selalu menjaga dan melestarikan amaliyah – amaliyah yang telah di ajarkan para ulama, salah satunya dengan membaca Diba’iyah" ujarnya.

Dalam acara tersebut selain dihadiri pengurus PC IPNU-IPPNU Bojonegoro, juga mengundang pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC), Pimpinan Ranting (PR) dan juga komisariat se-kabupaten Bojonegoro.

Dalam sesi Tanya jawab para peserta sangat antusias, sesekali Bapak KH. Makmur Sulaiman memberikan “ celetu’an “ dalam menjawab pertanyaan dari rekan – rekanita yang hadir dalam acara tersebut.
“ Mulane to ngaji … biar faham … “ ujarnya kyai Makmur.

Diakhir acara juga ada tumpengan, makan bersama untuk kebersamaan pengurus dan anggota IPNU-IPPNU di Kabupaten Bojonegoro.

0 comments:

Post a Comment

© 2009 - ippnu bojonegoro 2014 | Design: Choen | Pagenav: Abu Farhan Top